Implementasi Metode Electre Dalam Penentuan Platform yang Tepat dalam Rangka Mewujudkan Flipped Learning di SMK Bali Dewata

seftian rusditya, Dewa Gede Hendra Divayana, Gede Indrawan

Abstract


Pembelajaran menggunakan model flipped classroom erat kaitannya dengan penggunaan teknologi seperti internet. Pemanfaatan internet dalam pembelajaran dapat membantu peserta didik mengeksplorasi ilmu pengetahuan secara lebih luas. Hal tersebut dapat dilihat dari hasil angket yang diberikan pada peserta didik SMK Bali Dewata Denpasar. Namun dari berbagai materi yang dipelajari selama satu semester tersebut ditemukan beberapa materi yang sulit dipahami oleh peserta didik. Pemilihan platform flipped classroom bertujuan untuk memilih salah satu media pembelajaran yang tepat dalam mentransformasi pengetahuan peserta didik sehingga dapat mencapai tiap-tiap dimensi pengetahuannya secara utuh. Metode penentuan pemilihan platform flipped classroom menggunakan metode ELECTRE (Elimination and Choice Expressing Reality). Hasil dari penelitian ini menghasilkan kesimpulan bahwa platform Google Classroom adalah yang tepat untuk digunakan dalam flipped learning berdasarkan fitur, harga, serta kuisioner dari pengguna platform.

Kata kunci: SMK Bali Dewata, Flipped Learning, ELECTRE

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.23887/jik.v7i1.3600

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Diterbitkan oleh:

UNIVERSITAS PENDIDIKAN GANESHA


Jl. Udayana, Kampus Tengah, Singaraja-Bali
Kode Pos 81116
Telp. 0362-22570
Homepage: http://www.undiksha.ac.id


JURNAL ILMU KOMPUTER INDONESIA Undiksha indexed by:

     

Creative Commons License