STUDI EVALUATIF PELAKSANAAN PROGRAM BIMBINGAN KONSELING DI SMP NEGERI 3 ABIANSEMAL

NI MADE SUMADI ., Prof. Dr. Ni Ketut Suarni,MS ., Dr.Kadek Rihendra Dantes, S.T., M.T. .

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pelaksanaan program layanan bimbingan konseling ditinjau dari komponen konteks, input, proses dan produk. Penelitian ini termasuk penelitian evaluasi dengan melihat efektivitas masing-masing faktor sesuai model CIPP (konteks, input, proses dan produk). Subjek penelitian ini adalah siswa, guru, kepala sekolah, tata usaha, komite, orang tua siswa SMP Negeri 3 Abiansemal. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner dan lembar observasi. Data dianalisis dengan analisis deskriptif.Hasil analisis menunjukkan bahwa pelaksanaan program layanan bimbingan konseling di SMP Negeri 3 Abiansemal tergolong kurang efektif dilihat dari komponen konteks, input, proses, dan produk dengan hasil (+ + - -). Artinya; pada komponen konteks efektif, pada komponen input efektif, pada komponen proses tidak efektif, dan pada komponen produk tidak efektif. Pelaksanaan program layanan bimbingan konseling perlu mendapat perhatian khususnya pada komponen proses dan produk sehingga berdampak positif terhadap produk, yakni kualitas ketaqwaan terhadap Tuhan Yang Mahaesa dan akhlak siswa, kualitas pemahaman, penerimaan dan pengarahan diri siswa, sikap dan kebiasaan belajar siswa, sikap siswa terhadap program bimbingan dan konseling, prestasi belajar, kualitas disiplin siswa, kualitas sikap sosial siswa (empati, kooperatif dan toleransi), pemahaman dan persiapan siswa.
Kata Kunci : studi evaluasi, CIPP, program layanan bimbingan konseling, SMP Negeri 3 Abiansemal

This research was conducted to find out the effectiveness of the implementation of counseling service program considered from the components of contexts, input, process and product. This research was an evaluative research. The effectiveness of each factors were analyzed conformed to CIPP (Context Input Process and Product) model. The subjects of this research were students, teachers, school principal, staffs, committees and students’ parents of SMP Negeri 3 Abiansemal. Data were collected through questionnaires and observation sheets. Data were analyzed by descriptive analysis. The results of data analysis showed that the implementation of counseling service program in SMP Negeri 3 Abiansemal was categorized less effective considered to the components of context, input, process and product with result (+ + - -). Which meant: it was effective in the component of context, effective in the component of input, ineffective in the component of process and ineffective the component of product. The implementation of counseling service program needed full attention especially components of process and product therefore affect effectively toward the product that were the devotion quality toward God the Almighty and the students’ moral comprehension quality, students’ self acceptance and direction, students’ attitude and learning behavior, students’ attitude toward the counseling program, learning achievement, students’ discipline quality, students’ social attitude quality (empathy cooperative and tolerance), students’ preparations and understandings
keyword : evaluative study, CIPP, counseling service program, SMP Negeri 3 Abiansemal

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.23887/japi.v4i1.1136

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal ini diterbitkan oleh :



Universitas Pendidikan Ganesha


Creative Commons License

Jurnal Administrasi Pendidikan Indonesia is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Jurnal Administrasi Pendidikan Indonesia indexed by:

 

 Crossref JPIJPI Undiksha OneSearch 


Creative Commons License

Jurnal Administrasi Pendidikan Indonesia is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.