PENGARUH PENDEKATAN KONTEKSTUAL BERBASIS ASESMEN KINERJA TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA DITINJAU DARI BAKAT NUMERIK PADA SISWA KELAS V SDN 1 DAN SDN 2 GIANYAR DI GUGUS 1 KECAMATAN GIANYAR

Pudji Winarni, Made Candiasa, A.A.I.N. Marhaeni

Abstract


Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kontekstual berbasis asesmen kinerja ditinjau dari bakat numerik terhadap hasil belajar matematika. Penelitian ini dilaksanakan di kelas V SD Negeri 1 dan SD Negeri 2 Gianyar dengan menggunakan rancangan Post Test Only Control Group Design. Sampel penelitian berjumlah 129 orang yang dipilih dengan menggunakan pengolahan data teknik Random Sampling. Data yang diperoleh diolah dengan menggunakan analisis varians (ANAVA) dua jalur melalui uji F dan dilanjutkan dengan uji Tukey.

Hasil penelitiannya adalah : (1) secara keseluruhan, hasil belajar matematika siswa yang belajar dengan model pembelajaran kontekstual berbasis asesmen kinerja lebih tinggi daripada siswa yang belajar dengan model pembelajaran konvensional (FA = 4,658 dengan p < 0,05), (2) terdapat pengaruh interaksi antara model pembelajaran dengan bakat numerik terhadap hasil belajar matematika siswa (FAB = 18,633 dengan p < 0,05).  (3) untuk siswa yang memiliki bakat numerik tinggi, hasil belajar matematika siswa yang belajar dengan model pembelajaran kontekstual berbasis asesmen kinerja lebih tinggi daripada siswa yang belajar dengan model pembelajaran konvensional (Q = 6,473 dengan p < 0,05), (4) untuk siswa yang memiliki bakat numerik rendah, hasil belajar matematika siswa yang belajar dengan model pembelajaran konvensional lebih tinggi daripada siswa yang belajar dengan model pembelajaran asesmen kinerja (Q = 3,158 dengan p < 0,05).

Kata-kata kunci : asesmen kinerja, bakat numerik  hasil belajar matematika

ABSTRACT

This study aimed at finding out and analyzing the effect of Performance Assesment on mathematic learning chievement as viewed from Numeerio Aptitude in mathematic teaching and learning. This study was conducted at  SD Negeri 1 and SD Negeri 2 Gianyar with Post Test Only Control Group Design. The sample of this study consisted of 129  students  that were selected by using Random Sampling. The data obtained were analyzed by two-way ANOVA (Analysis of Varians) with post hoc test, which was followed by Tukey test.

The result of the study show the followings : (1) on the whole, the  achievement of mathematic of the students who studied by performance assessment was higher than those who studied  conventionally (FA value of  4,658 at p < 0,05, (2) there are was an interaction effect between the use of teaching learning model and numberic aptitude (FAB value 18,633 at  p < 0,05).  (3) the student who had high numberic aptitude and studied by performnce assessment had higher on mathematic learning achievement  than those who had high numberic aptitude and studied  conventionally(Q value of  6,473 at p < 0,05),  (4) and the student who had low numberic aptitude and studied  conventionally had higher on mathematic learning achievement  than those who had low numberic aptitude and studied by perfomance assessment (Q value of  3,158 at p < 0,05).

Key Words : performance assesment, numberic aptitude, mathematic learning achievement


Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.23887/jpepi.v3i1.676

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal_ep : Jurnal Penelitian dan Evaluasi Pendidikan indexed by:

 

  Crossref JPIJPI Undiksha OneSearch 


Creative Commons License

Jurnal_ep : Jurnal Penelitian dan Evaluasi Pendidikan is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.