PENGEMBANGAN TES PRESTASI BELAJAR BERBASIS TAKSONOMI ANDERSON DAN KRATHWOHL PADA KOMPETENSI DASAR FISIKA SMK KELAS X SEMESTER GANJIL SE-KOTA SINGARAJA

Ni Luh Putu Mahaputri, Nyoman Dantes, wayan Sadia

Abstract


Abstrak

 

Penelitian ini bertujuan untuk memformulasikan dan mendeskripsikan prosedur pengembangan tes dan kisi-kisi (blueprint) tes serta untuk mengetahui tingkat validitas dan reliabilitas instrumen tes prestasi belajar berbasis taksonomi Anderson dan Krathwohl pada kompetensi dasar fisika SMK kelas X semester ganjil se-kota Singaraja. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X SMK bidang keahlian teknologi dan rekayasa dan bidang keahlian teknologi informasi dan komunikasi se-kota Singaraja yang berjumlah 676 orang. Sampel penelitian sebanyak 310 orang ditentukan dengan proportionate stratified random sampling. Pengembangan tes prestasi belajar dilakukan berdasarkan prosedur pengembangan tes dan data hasil uji coba dianalisis dengan menggunakan analisis butir dan analisis faktor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) prosedur pengembangan tes diformulasikan dalam 9 tahapan pengembangan, (2) kisi-kisi tes prestasi belajar terdiri atas 7 komponen dan koefisien validitas isi perangkat tes pada uji pakar sebesar 0,98 pada kategori sangat tinggi, (3) pada analisis butir diperoleh: (a) 45 butir soal yang valid pada uji validitas butir dengan nilai rtabel sebesar 0,148 dan taraf signifikansi 1%, (b) indeks reliabilitas tes sebesar 0,968 dengan kategori sangat tinggi, (c) tingkat kesukaran tes sebesar 0,594 pada kategori sedang, (d) indeks daya pembeda tes sebesar 0,721 pada kriteria baik sekali, dan (e) efektivitas pengecoh pada persentase minimal 3% - 5%. Pada analisis faktor diperoleh koefisien KMO sebesar 0,808 dengan signifikansi 0,000 dan terdapat 10 faktor yang terbentuk.

 

Kata-kata Kunci:     pengembangan tes, tes prestasi belajar, taksonomi Anderson dan Krathwohl, kompetensi dasar fisika.

 

 

Abstract

 

This research aimed at formulating and describing the procedure in developing a test and the blueprint of the test and describing the validity and reliability of the achievement test based on Anderson and Krathwohls taxonomy for physics basic competency of 10th grade of Vocational High School in Singaraja. The population of this research was 676 students of 10th grade of Vocational High School of technology and engineering and technology of communication and information majors. The sample of 310 students was determined by proportionate stratified random sampling. The process in developing the achievement test was based on a procedure of test development and the data from the testing was analyzed using item analysis and factor analysis. The results of the research were: (1) a test development procedure consisted of 9 steps, (2) a blueprint of an achievement test consisted of 7 component and coefficient of content validity from expert judges of 0,98, (3) item analysis showed: (a) 45 valid items at r table of 0,148 and 1% significance level, (b) index of reliability of 0,968 at very high category, (c) test difficulty index of 0,594 at medium category, (d) test discrimination index of 0,721 at very good category, and (e) distracters effectiveness at minimum percentage of 3% - 5%. Factor analysis showed KMO’s coefficient of 0,808 at significance of 0,000 and formed 10 factors.

 

Keywords:              developing a test, achievement test, Anderson and Krathwohls Taxonomy, physics basic competency.



Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.23887/jpepi.v3i1.763

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal_ep : Jurnal Penelitian dan Evaluasi Pendidikan indexed by:

 

  Crossref JPIJPI Undiksha OneSearch 


Creative Commons License

Jurnal_ep : Jurnal Penelitian dan Evaluasi Pendidikan is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.