PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TERHADAP PRESTASI BELAJAR FISIKA DI SMP NEGERI 2 NUSA PENIDA TAHUN PELAJARAN 2011/2012
Abstract
ABSTRAK
Kata-kata Kunci : Model Pembelajaran Kooperatif, Model Pembelajaran Langsung ,dan Prestasi Belajar Fisika.
Tujuan penelitian ini adalah Mendeskripsikan perbedaan prestasi belajar antarasiswa yang belajar dengan model pembelajaran kooperatif Group Investigation (GI),model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw, dan model pembelajaran langsung.Penelitian ini adalah penelitian kuasi eksperimen dengan rancangan Anava satujalur. Populasi berjumlah 4 kelas (97 orang) siswa kelas VIII SMP Negeri 2 NusaPenida, dan sampelnya adalah 3 kelas yang dipilih secara random kelas. Data dalampenelitian ini adalah data pre-test dan data pos-test yang disebut sebagai data Prestasibelajar fisika. Data prestasi belajar diperoleh melalui tes hasil belajar, pada akhirpembelajaran. Selanjutnya data dianalisis dengan uji statistik Anava satu jalurberbantuan SPSS 13.0 for windows.Hasil penelitian menunjukkan, bahwa Terdapat perbedaan hasil belajar fisikaantar siswa yang mengikuti pembelajaran kooperatif Group Investigation, kooperatifJigsaw, dan pembelajaran langsung (F = 102,81 dengan α ≤ 0,05). Model kooperatifgroup investigation memberikan prestasi belajar fisika lebih baik dibandingkan denganmodel pembelajaran kooperatif jigsaw dan model pembelajaran langsung. Perbedaanhasil belajar tersebut berdasarkan rerata hasil belajar dari masing-masing perlakuanyaitu: model group investigation sebesar 68,59 dengan SD adalah 4,81, modelkooperatif jigsaw sebesar 57,86 dengan SD adalah 5,29, dan model pembelajaranlangsung sebesar 46,32 dengan SD adalah 5,35. Implikasi dari hasil penelitian ini adalahsangat penting bagi guru untuk menerapkan model pembelajaran kooperatif GroupInvestigation (GI) dan Jigsaw, karena dapat melatih berbagai keterampilan terhadapsiswa dan guru. Selain itu model pembelajaran Group Investigation (GI) dan Jigsawjuga mampu menumbuhkan kreativitas siswa dan guru dalam proses pembelajaranfisika.
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.23887/jtpi.v1i2.300
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Jurnal ini diterbitkan oleh :
Universitas Pendidikan Ganesha
Jurnal Teknologi Pembelajaran Indonesia is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Jurnal Teknologi Pembelajaran Indonesia indexed by: