KONTRIBUSI MINAT KEWIRAUSAHAAN, MOTIVASI BERPRESTASI, DAN PERSEPSI KARIER TERHADAP PRESTASI BELAJAR PRAKTEK KERJA INDUSTRI DITINJAU DARI JENIS KELAMIN PADA SISWA KELAS XI SMKN 3 DENPASAR TAHUN PELAJARAN 2011/2012
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya kontribusi minat kewirausahaan terhadap prestasi belajar praktek kerja industri, motivasi berprestasi terhadap prestasi belajar praktek kerja industri, persepsi karier terhadap prestasi belajar praktek kerja industri, secara bersama-sama minat kewirausahaan, motivasi berprestasi, dan persepsi karier terhadap prestasi belajar praktek kerja industri, dan perbedaan minat kewirausahaan, motivasi berprestasi, persepsi karier, dan prestasi belajar praktek kerja industri ditinjau dari jenis kelamin. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI SMKN 3 Denpasar tahun ajaran 2011/2012 yang berjumlah 414 orang. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik proportional random sampling sebanyak 240 orang. Penelitian ini menggunakan rancangan ex-post facto. Data dikumpulkan dengan kuesioner dan dokumentasi. Data dianalisis dengan analisis regresi dan Manova satu jalur. Berdasarkan hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa : pertama terdapat kontribusi antara minat kewirausahaan terhadap prestasi belajar praktek kerja industri, kedua terdapat kontribusi motivasi berprestasi terhadap prestasi belajar praktek kerja industri, ketiga terdapat kontribusi persepsi karier terhadap prestasi belajar praktek kerja industri, keempat terdapat kontribusi secara bersama-sama minat kewirausahaan, motivasi berprestasi, dan persepsi karier terhadap prestasi belajar praktek kerja industri, dan kelima terdapat perbedaan secara bersama-sama minat kewirausahaan, motivasi berprestasi, persepsi karier, dan prestasi belajar praktek kerja industri antara siswa laki-laki dan perempuan pada siswa kelas XI SMKN 3 Denpasar.
Kata kunci: minat kewirausahaan, motivasi berprestasi, persepsi karier, prestasi belajar praktek kerja industri, jenis kelamin.
Abstract
This study aimed to determine the contribution of interest in entrepreneurship on learning achievement industrial work practice, achievement motivation on learning achievement industrial work practice, perceptions of the career on learning achievement of industrial work practice, together interest in entrepreneurship, achievement motivation, and perceptions of career to the learning achievement of industrial work practices, and differences in interest in entrepreneurship, achievement motivation, perception of career, and learning achievement of industrial work practices in terms of gender. The population of this study was all students in class XI SMKN 3 Denpasar academic year 2011/2012, amounting to 414 people. Sampling was done by proportional random sampling technique of 240 people. This study uses ex-post facto design. Data were collected by questionnaires and documentation. Data were analyzed with regression analysis and Manova one lane.
Based on these results it can be concluded that : first, there is a contribution between entrepreneurship interest in the learning achievement of industry work practices, second, there is a contribution of achievement motivation to the learning achievement of industrial work practices, third, there is a contribution to the perception of career to the learning achievement of industrial work practices, fourth, together there is a contribution of entrepreneurship interests, achievement motivation, and perceptions of career to learning achievement of industrial work practices, and fifth, together there is a difference of entrepreneurship interests, achievement motivation, perception of career and learning achievement of industrial work practices between boys and girls in a class XI students of SMKN 3 Denpasar.
Keywords: interest in entrepreneurship, achievement motivation, perception of career, academic achievement industry practices, gender.
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.23887/japi.v4i1.613
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Jurnal ini diterbitkan oleh :
Universitas Pendidikan Ganesha
Jurnal Administrasi Pendidikan Indonesia is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Jurnal Administrasi Pendidikan Indonesia indexed by:
Jurnal Administrasi Pendidikan Indonesia is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.