PEMBELAJARAN MENULIS PUISI DENGAN PENDEKATAN KONTEKSTUAL BERINSPIRASI ALAM PEDESAAN PADA SISWA KELAS V SD MAHARDIKA DENPASAR

Md. Darma Sucipta

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui dan mendeskripsikan perencanaan pembelajaran menulis puisi pada siswa kelas V SD Mahardika Denpasar dengan pendekatan kontekstual berinspirasi alam pedesaan, (2) mengetahui dan mendeskripsikan pelaksanaan pembelajaran menulis puisi pada siswa kelas V SD Mahardika Denpasar dengan pendekatan kontekstual berinspirasi alam pedesaan, (3) mengetahui dan mendeskripsikan evaluasi pembelajaran menulis puisi dengan pendekatan kontekstual berinspirasi alam pedesaan pada siswa kelas V SD Mahardika Denpasar. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah guru bahasa Indonesia kelas V SD Mahardika Denpasar. Jumlah populasi yang peneliti teliti adalah 16 orang siswa. Objek yang dikaji mengenai perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah pencatatan dokumen untuk melihat persiapan perencanaan dan evaluasi dalam mengajar, metode observasi untuk menjawab rumusan masalah kedua mengambil data tentang penerapan dan respon siswa.

Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analisis data deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) perencanaan sudah sesuai dengan pedoman serta langkah-langkah pendekatan kontekstual berinspirasi lingkungan alam pedesaan, (2) guru bahasa Indonesia pada kelas V SD Mahardika Denpasar telah menerapkan pendekatan kontekstual berinspirasi alam pedesaan dengan baik melalui 7 komponen pendekatan kontekstual, (3) kemampuan siswa menulis puisi mendapatkan nilai rata-rata di atas 75 menunjukkan hasil tuntas. Berdasarkan temuan tersebut dapat disimpulkan bahwa pendekatan kontekstual berinspirasi alam pedesaan di kelas V SD Mahardika Denpasar telah diterapkan dengan baik dan disarankan bagi guru bahasa Indonesia untuk menerapkan pendekatan kontekstual berinspirasi alam pedesaan dalam pembelajaran menulis puisi.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.