ANALISIS FRAMING BERITA GANJAR PRANOWO DI MEDIA MASSA SUARA MERDEKA

Dwi Winarni

Abstract


Makalah ini mendeskripsikan atau melihat konteks sosial-budaya suatu wacana, khususnya hubungan antar berita dan ideologi, yakni proses atau mekanisme mengenai bagaimana berita membangun, mempertahankan, mereproduksi, mengubah, dan meruntuhkan ideologi. Metode yang digunakan adalah metode analisis framing (pembingkaian), teknik yang dilakukan yaitu pengumpulan data, analisis data, dan penyajian data, pengumpulan data dilakukan dengan observasi, yaitu membaca, mencermati, dan mendokumentasikan pemberitaan yang terkait dengan Ganjar Pranowo pada media massa online. Dari hasil yang didapat, masyarakat lebih terpengaruh ke dalam berita positif Ganjar Pranowo daripada berita negatifnya. Tak heran bahwa sosok Ganjar Pranowo merupakan panutan bagi masyarakat sekitar karena telah memajukan desa mereka, juga telah mengurangi tingkat pengangguran yang ada. Ganjar juga telah berhasil dalam membangun sekolah bagi anak-anak yang berprestasi dan kurang mampu dalam hal ekonomi.

Kata kunci  :   Framing, Ganjar Pranowo, Media Massa, Suara Merdeka

 


Full Text:

PDF

References


Eriyanto. 2002. Analisis Framing (Konstruksi, Ideologi, dan Politik Media). Yogyakarta: LKiS.

http://digilib.unila.ac.id/22539/1/ABSTRAK%20BAHASA%20INGGRIS%20%26%20INDONESIA.pdf. Diunduh pada Sabtu, 9 Juni 2018 pukul 18:28:31

https://media.neliti.com/media/publications/91346-ID-analisis-framing-isu-dahlan-iskan-pada-s.pdf. Diunduh pada Sabtu, 9 Juni 2018 pukul 18:32:11

Jorgensen, Marianne W dan Louise J. Phillips. 2010. Analisis Wacana: Teori & Metode. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Kamus Besar Bahasa Indonesia dalam jaringan

Schiffrin, Deborah. 2007. Ancangan Kajian Wacana. Yogyakarta: Pustaka Belajar.

Sobur, Alex. 2004. Semiotika Komunikasi. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Sobur, Alex. 2009. Analisis Teks Media. Jakarta: Pustaka Sinar Harapan.

Sudaryanto. 2015. Metode dan Aneka Teknik Analisis Bahasa. Yogyakarta: Sanata Dharma University Press.

Sudibyo, Agus. 2001. Politik Media dan Pertarungan Wacana. PTLKiS Pelangi Aksara: Yogyakarta.

SuratKabar/Artikel Suara Merdeka Edisi 3 Maret 2017

SuratKabar/Artikel Suara Merdeka Edisi 14 Maret 2017

SuratKabar/Artikel Suara Merdeka Edisi 25 April 2018

SuratKabar/Artikel Suara Merdeka Edisi 28 April 2018

Tarigan, P. D. 2009. Pengajaran Wacana. Bandung: Angkasa.

Titscher, S. dkk. 2009. Metode Teks & Wacana. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Yosef, Joni. 2009. To Be A Journalist: Menjadi Jurnalis TV,Radio dan Surat Kabar yang Profesional. Yogyakarta: Graha Ilmu


Refbacks

  • There are currently no refbacks.