Korelasi antara Disiplin, Motivasi, dan Semangat Kerja Guru dengan Kemampuan Mengajarkan Bahasa Indonesia di Kelas XI SMAN Se kota Denpasar
Abstract
Abstrak
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan disiplin, motivasi dan semangat kerja guru dengan kemampuan mengajarkan bahasa Indonesia pada SMA Negeri sekota Denpasar. Penelitian ini merupakan penelitian expost facto. Sampel penelitian berjumlah 24 orang. Data didapatkan dengan memberikan kuesioner kepada responden, kemudian dianalisis dengan regresi sederhana, regresi ganda, dan korelasi ganda. Dari hasil analisis data, diperoleh beberapa temuan yaitu; (1) terdapat hubungan yang signifikan antara disiplin kerja guru dengan kemampuan guru mengajarkan bahasa Indonesia dengan kontribusi 35,0%; (2) terdapat hubungan yang signifikan antara motivasi kerja guru dengan kemampuan guru mengajarkan bahasa Indonesia dengan kontribusi sebesar 36,5%; (3) terdapat hubungan yang signifikan antara semangat kerja guru dengan kemampuan guru mengajarkan bahasa Indonesia dengan kontribusi sebesar 41,8%. Kesimpulan dari penelitian ini disiplin, motivasi dan semangat kerja guru berhubungan positif dengan kemampuan mengajarkan bahasa Indonesia pada SMA Negeri sekota Denpasar dengan kontribusi 57,5%.
Kata kunci : disiplin, motivasi, semangat kerja mengajarkan bahasa Indonesia
Abstract
This study was aimed at finding out the correlation between teacher’s discipline, teacher’s work motivation and teacher’s work ethic and teacher’s ability in teaching Indonesian at SMANs throughout Denpasar This study was an expost facto research. The respondents were determined through random sampling with a sample size of 24 Indonesian teachers of SMANs throughout Denpasar. The data were collected with questionnaires that were analyzed with simple regression, multiple regression and multiple correlation. On the basis of the data analysis it was found that there was a significant correlation between teacher’s work discipline and teacher’s ability in teaching with 35.0% contribution; there was a significant correlation between teacher’s work motivation and teacher’s ability in teaching Indonesian with 36.5% contribution; there was a significant correlation between teacher’s work ethic and teacher’s ability in teaching Indonesian with 41.8% contribution; and there was a significant contribution between teacher’s work discipline, teacher’s work motivation, teacher’s work ethics and teacher’s ability in teaching Indonesian with 57.5% contribution.
Keywords: discipline, motivation, work ethic in teaching Indonesian.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.