Pengaruh Model Pembelajaran Heuristik Vee Terhadap Pemahaman Konsep Fisika dan Sikap Ilmiah Siswa SMA

ANAK AGUNG GEDE NGURAH SUCIPTA ., Prof. Dr.I Wayan Suastra,M.Pd ., Prof. Dr I Wayan Sadia,M.Pd .

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran heuristik vee terhadap pemahaman konsep fisika dan sikap ilmiah siswa. Sampel yang digunakan sebanyak 68 orang kelas XI IPA SMA Negeri 1 Semarapura tahun pelajaran 2013/2014. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu mempergunakan posttest only control group design. Data pemahaman konsep dikumpulkan dengan instrument tes objektif dan sikap ilmiah dikumpulkan dengan instrument angket. Data dianalisis dengan statistik deskriptif dan inferensial menggunakan multivariate analysis of variance (MANOVA). Hasil penelitian menunjukkan sebagai berikut: 1) terdapat perbedaan pemahaman konsep fisika dan sikap ilmiah siswa antara yang mengikuti model pembelajaran heuristik vee dengan pembelajaran langsung (F=19,673; p˂0,05), 2) terdapat perbedaan pemahaman konsep fisika antara yang belajar dengan model pembelajaran heuristik vee dengan siswa yang belajar dengan model pembelajaran langsung ditunjukkan nilai (F = 8,520; p˂0,05), dan 3) terdapat perbedaan sikap ilmiah antara yang belajar dengan model pembelajaran heuristik vee dengan siswa yang belajar dengan model pembelajaran langsung, ditunjukkan dengan nilai (F = 28,539; p˂0,05).
Kata Kunci : heuristik vee, pemahaman konsep, sikap ilmiah

This study aims to determine the effect of the vee heuristic learning model to the understanding of physics concepts and scientific attitude of students . The samples are 68 class XI Science SMAN 1 Semarapura academic year 2013/2014. This type of research is to use a quasi-experimental posttest only control group design. Data collected by the instrument of understanding the concept of objective test and the scientific attitudes were collected with a questionnaire instrument. Data were analyzed with descriptive and inferential statistics using multivariate analysis of variance (MANOVA). The results showed as follows: 1) there are differences in the understanding of physics concepts and scientific attitude among the students who follow the Vee heuristic model of learning with direct instruction (F = 19.673; p ˂ 0.05), 2) there are differences between understanding of physics concepts are studied with vee heuristic learning models with students who learn by direct instructional model demonstrated the value of (F = 8,520; p˂0,05), and 3) there is a difference between the scientific attitude studying with vee heuristic learning models with students who learn by direct instructional model , indicated by (F = 28,539; p˂0,05).
keyword : heuristic vee , understanding of concepts , scientific attitude

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal ini diterbitkan oleh :




Universitas Pendidikan Ganesha




Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran IPA Indonesia is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.


Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran IPA Indonesia indexed by:

 

  Crossref JPIJPI Undiksha OneSearch  




Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran IPA Indonesia is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.