PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PEMECAHAN MASALAH TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA DITINJAU DARI PENALARAN LOGIS PADA SISWA KELAS IV SD

Putu Dian Wahyuni, AAIN Marhaeni, Sariyasa -

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran pemecahan masalah terhadap hasil belajar matematika ditinjau dari kemampuan penalaran logis pada siswa kelas IV. Penelitian ini tergolong penelitian quasi eksperimen dengan rancangan dua faktorial 2x2. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV di gugus IV kecamatan Tabanan tahun pelajaran 2018/2019 yang berjumlah 467 siswa. Sebanyak 4 kelas yang terdiri dari 125 dipilih sebagai sampel yang ditentukan dengan teknik kelas random sampling. Data hasil belajar dan kemampuan penalaran logis dikumpulkan dengan menggunakan tes pilihan ganda. Data dianalisis dengan menggunakan Anava dua jalan berbantuan SPSS 17.00 for windows. Penelitian menunjukkan hasil sebagai berikut. Pertama, terdapat perbedaan hasil belajar matematika antara siswa yang mengikuti pembelajaran model pembelajaran pemecahan masalah dengan siswa yang mengikuti pembelajaran konvensional. Kedua, terdapat interaksi antara model pembelajaran dan kemampuan penalaran logis terhadap hasil belajar matematika. Ketiga, terdapat perbedaan hasil belajar matematika antara siswa yang mengikuti pembelajaran pembelajaran pemecahan masalah dengan siswa yang mengikuti pembelajaran model konvensional, pada siswa yang memiliki kemampuan penalaran logis tinggi. Kempat, terdapat perbedaan hasil belajar matematika antara siswa yang mengikuti pembelajaran model pembelajaran pemecahan masalah dengan siswa yang mengikuti pembelajaran model konvensional, pada siswa yang memiliki kemampuan penalaran logis rendah.

 

Kata kunci: hasil belajar matematika, kemampuan penalaran logis, pemecahan masalah


Full Text:

PDF

References


DAFTAR RUJUKAN

Astriwini, Buje, dkk. 2014. “Pengaruh Model Pembelajaran Pemecahan Masalah Berbantuan Media Lingkungan Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas V SD Gugus VI Kecamatan Buleleng Ditinjau dari Gaya Kognitif”. Jurnal Program Pascasarjana Universitas Pendidikan Ganesha. Vol. 4.

Damopili, Insar, dkk. 2018. “Effect of Problem Solving Learning Model on Students Achievement”. Journal of Educational Research and Evaluation University of Papua. Vol. 2 No. 1 (hlm 1-9).

Hodiyanto, dkk. 2016. “Eksperimentasi Model Pembelajaran Problem Posing dan Problem Solving dengan Pendekatan PMR Terhadap Prestasi Belajar dan Kemampuan Komunikasi Matematis Ditinjau dari Kreativitas Siswa Kelas VII SMP Negeri di Kabupaten Sukoharjo”. Jurnal Elektronik Pembelajaran Matematika. Vol. 4. No. 2 (hlm. 199-214).

Hudojo, H. 2003. Pengembangan Kurikulum dan Pembelajaran Matematika. Edisi Revisi. Malang: Universitas Negeri Malang.

International Association for the Evaluation of Educational Achievement (IEA). 2016. TIMSS 2015 International Results in Mathematics. Boston: IEA.

Jamilun & Suhar. 2016. “Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran Berbasis Masalah Terhadap Kemampuan Penalaran Matematis Siswa Kelas VIII SMP Negeri 1 Kontukowuna”. Jurnal Penelitian Pendidikan Matematika Universitas Halu Oleo. Vol.4 No.2 (hlm.99-112)

Jayantika, T. 2013. Kontribusi Bakat Numerik, Kecerdasan Spasial, dan Kecerdasan Logis Matematis Terhadap Prestasi Belajar Matematika Siswa SD Negeri di Kabupaten Buleleng. e-Journal Program Pascasarjana UNDIKSHA. Vol. 2.

Lanani, K. 2015. “Efektivitas Pembelajaran Kooperatif Ditinjau Dari Peningkatan Kemampuan Penalaran Logis Matematis Siswa” Jurnal Program Studi Matematika STKIP Siliwangi Bandung. Volume 4, Nomor 2 (hlm. 140-151).

Mariati, dkk. 2017. “The Problem Solving Learning Model By Using Video Recording On Experiments Of Kinematics And Dynamics To Improve The Students Cognition And Metacognition” Jurnal Pendidikan Fisika Indonesia Universitas Negeri Medan. Vol.13 No.1 (hlm.25-32).

Organisation for Economic Co-operation and Development (OECD). 2016. Country Note-Results from PISA 2015: Indonesia. https:// www.oecd.org/ pisa/ PISA – 2015 - Indonesia. pdf (diakses tanggal 21 November 2018).

Sugita, H.T.N, dkk. 2016. “Pengaruh Model Pembelajaran Pemecahan masalah dan Problem Posing Terhadap Hasil Belajar Ditinjau Dari Kreativitas Siswa Pada Materi Termokimia Kelas XI SMA Negeri 1 Karanganyar Tahun Pelajaran 2015/2016”. Jurnal Pendidikan Kimia. Volume 5, Nomor 2 (hlm. 59-67).

Syamsinar, dkk. 2019. “Pengaruh Efikasi Diri, Kemandirian Belajar, dan Keterampilan Sosial Terhadap Hasil Belajar Matematika Melalui Motivasi Berprestasi Siswa Kelas X SMKN 4 Gowa”. Jurnal Pendidikan Matematika Universitas Negeri Makassar.

Toll, C. A. 2017. “A Problem‐Solving Model for Literacy Coaching Practice”. The Reading Teacher, Vol.70 No.4, (413-421).

Turmudi. 2008. Landasan Filsafat dan Teori Pembelajaran Matematika (Berparadigma Eksploratif dan Investigatif). Jakarta: Leuser Cipta Pustaka.

Yani,dkk. 2016. “Penerapan Model Pembelajaran Pemecahan Masalah (Problem Solving) untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas V SD negeri 117 Pekanbaru”. Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar Universitas Riau. (hlm. 1-12).

Yastika , N. 2016. “Pengaruh Metode Project Based Learning dan Metode Expository Terhadap Hasil Belajar Matematika Pada Siswa Kelas V ”. Jurnal Prima Edukasia. Volume 4, Nomor 1




DOI: https://doi.org/10.23887/jpdi.v1i2.2685

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal ini diterbitkan oleh :




Universitas Pendidikan Ganesha


Creative Commons License

Pendasi: Jurnal Pendidikan Dasar Indonesia is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Pendasi: Jurnal Pendidikan Dasar Indonesia indexed by:

 

  Crossref JPI JPI Undiksha OneSearch 


Creative Commons License

Pendasi: Jurnal Pendidikan Dasar Indonesia is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.