PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA DITINJAU DARI KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR DI GUGUS I KECAMATAN BULELENG

Ketut Seni Lestari, Nyoman Dantes, Sariyasa -

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh model pembelajaran berbasis masalah terhadap hasil belajar matematika ditinjau dari kemampuan berpikir kritis siswa kelas IV SD Di Gugus I Kecamatan Buleleng. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu. Dengan rancangan factorial design (rancangan faktorial) 2x2 dan desain penelitian post-test only control group design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa Kelas IV SD Di Gugus I Kecamatan Buleleng yang terdiri dari 210 orang yang terdiri dari 4 kelas. Sampel yang ditentukan dengan teknik group random sampling. Data kemampuan berpikir kritis dikumpulkan dengan tes kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar matematika ranah kognitif menggunakan tes pilihan ganda. Data dianalisis dengan menggunakan analisis Anava dua jalan berbantuan SPSS 17.00 for windows. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa: Pertama, terdapat perbedaan hasil belajar matematika antara siswa yang mengikuti model pembelajaran berbasis masalah dengan siswa yang mengikuti model pembelajaran konvensional. Kedua, terdapat pengaruh interaksi antara model pembelajaran berbasis masalah dengan kemampuan berpikir kritis terhadap hasil belajar matematika. Ketiga, pada siswa yang memiliki kemampuan berpikir kritis tinggi, ada perbedaan hasil belajar matematika antara siswa yang mengikuti model pembelajaran berbasis masalah dengan siswa yang mengikuti model pembelajaran konvensional. Kempat, pada siswa yang memiliki kemampuan berpikir kritis rendah, ada perbedaan hasil belajar matematika antara siswa yang mengikuti model pembelajaran berbasis masalah dengan siswa yang mengikuti model pembelajaran konvensional.

 

Kata kunci:hasil belajar matematika, kemampuan berpikir kritis, pembelajaran berbasis masalah

 


Full Text:

PDF

References


DAFTAR RUJUKAN

Candiasa, I Made. 2010. Statistik Univariat dan Bivariat disertai Aplikasi SPSS. Singaraja: Universitas Pendidikan Ganesha.

Depdiknas. 2006. Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP). Jakarta: Depdiknas.

Hajric, Zejnilagic, A, Sabeta & I, Nuic. 2015. The effects of problem-based learning on student’s achievements in primary school chemistry.Journal of Education and Practice Vol 6 (2015). Diakses pada 20 Juni 2018.

Tresna Dewi, Pande Nyoman. 2016. Pengaruh Model Pembelajaran Berbasis Masalah dan Keterampilan Berpikir Kreatif Terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas IV SD Gugus II Sukawati. E-Journal Program Pascasarjana Universitas Pendidikan Ganesha.Vol 6 (2016). Diakses 13 Juni 2018.

Tukiran. 2014. Model-Model Pembelajaran Inovatif dan Efektif. Bandung: Alfabeta

Undang-undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan Nasional. Jakarta: Depdiknas.

Wijayanti. 2015. Peningkatan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa Melalui Penerapan Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing Pada Konsep Sel Dan Jaringan. Jurnal UIN. Vol 3 No. 1. 2015. Tersedia pada http://journal.uin-alauddin.ac.id/index .php/biotek/article/view/1924.(diakses pada tanggal 3 Desember 2018).




DOI: https://doi.org/10.23887/jpdi.v2i1.2686

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal ini diterbitkan oleh :




Universitas Pendidikan Ganesha


Creative Commons License

Pendasi: Jurnal Pendidikan Dasar Indonesia is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Pendasi: Jurnal Pendidikan Dasar Indonesia indexed by:

 

  Crossref JPI JPI Undiksha OneSearch 


Creative Commons License

Pendasi: Jurnal Pendidikan Dasar Indonesia is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.