PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING DALAM PEMBELAJARAN BIOLOGI BERMUATAN KEARIFAN LOKAL TERHADAP KETERAMPILAN PROSES SAINS DAN KARAKTER SISWA SMP

I GUSTI NGURAH YUDA PRANATA ., PROF. DR. I B. PUTU ARNYANA, M.Si. ., PROF. DR. IDA BAGUS JELANTIK SWASTA,M.SI .

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis: (1) perbedaan keterampilan proses sains dan karakter siswa antara kelompok siswa yang belajar dengan inkuiri terbimbing dan kelompok siswa yang belajar dengan model pengajaran langsung, (2) perbedaan keterampilan proses sains antara kelompok siswa yang belajar dengan inkuiri terbimbing dan kelompok siswa yang belajar dengan model pengajaran langsung, (3) perbedaan karakter siswa antara kelompok siswa yang belajar dengan inkuiri terbimbing dan kelompok siswa yang belajar dengan model pengajaran langsung.Jenis penelitian ini merupakan eksperimen semu dengan rancangan non equivalent postest only control group design. Populasi dalam penelitian ini berjumlah304 siswa dan sampel penelitian yang digunakan adalah 76 siswa. Data dikumpulkan dengan tes keterampilan proses sains dan lembar observasi karakter siswa. Data yang diperoleh dianalisis dengan analisis deskriptif dan analisis statistik menggunakan analisis MANOVA. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa.(1) terdapat perbedaan yang signifikan dalam hal keterampilan proses sains dan karakter siswa antara kelompok siswa yang belajar dengan model inkuiri terbimbing dan siswa yang belajar dengan model pengajaran langsung (F = 1,114; p<0,05), (2) terdapat perbedaan yang signifikan dalam hal keterampilan proses sains antara siswa yang belajar dengan inkuiri terbimbing dan kelompok siswa yang belajar dengan model pengajaran langsung (F = 8,443; p<0,05), (3) terdapat perbedaan yang signifikan dalam hal karakter siswa antara siswa yang belajar dengan inkuiri terbimbing dan kelompok siswa yang belajar dengan model pengajaran langsung (F = 223,287; P<0,05), selanjutnya analisis LSD menunjukkan bahwa model pembelajaran inkuiri terbimbing lebih unggul dibandingkan dengan model pengajaran langsung baik dalam keterampilan proses sains dan karakter siswa.
Kata Kunci : Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing, Keterampilan Proses Sains dan Krakter siswa.

This research aimed to analyze: (1) difference science skill process and learners character between learners group who studied with guiding inquiry model and learners group who studied with direct instruction model, (2) difference science process skill between learners group who studied with guiding inquiry model and learners group who studied with direct instruction model, (3) difference learners character between learners group who studied with guiding inquiry model and learners group who studied with direct instruction model. This research was Quasi Experiment with non equivalent posttest only control group design. The populations of this research were 304 learners, and the samples of this research that were used 76 learners. Data collected process was done by test of science process skill and paper of learner character observation. Data analyzed by descriptive analyze and statistic analyze by MANOVA. The results of this research viewed as follows. (1) There was significantly difference of science process skill and learners character between learners group who studied with guiding inquiry model and learners group who studied with direct instruction model (F = 1,114; p<0.05), (2) There was significantly difference of science skill process between learners group who studied with guiding inquiry model and learners group who studied with direct instruction model (F = 8,443; p<0.05), (3) There was significantly difference of learners character between learners group who studied with guiding inquiry model and learners group who studied with direct instruction model (F = 223,287; P<0.05), furthermore, analyze of LSD viewed that guiding inquiry model better than direct instruction model based on science process skill and learners character.
keyword : Guiding Inquiry Learning, Science Skill Process, and Learners Character

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Jurnal ini diterbitkan oleh :




Universitas Pendidikan Ganesha




Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran IPA Indonesia is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.


Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran IPA Indonesia indexed by:

 

  Crossref JPIJPI Undiksha OneSearch  




Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran IPA Indonesia is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.